Snack's 1967
read Cara Mudah Membuat Ayam Pedas Manis
*Heriwap
 28 Jan 2016
Cara Mudah Membuat Ayam Pedas Manis

Bahan:

2 potong daging dada ayam tanpa tulang (bisa diganti dengan bagian daging merah)

1 sendok makan cabe bubuk (Anda bisa juga menambahkan cabe merah atau rawit yang dipotong kecil-kecil)

1 sendok makan bubuk bawang putih

1 sendok makan gula merah

1 jeruk nipis/limau

Garam dan merica secukupnya

Cara membuat:

- Panaskan oven ke suhu 350 derajat dan letakkan aluminium foil.

- Campur bubuk bawang putih, bubuk cabe, gula merah, garam dan merica di mangkuk, lalu lapisi ayam.

- Masak selama 25 menit. Lalu, balik potongan ayam dan lapisi sisa bumbu di atasnya.

- Panggang lagi selama 10 menit.

- Peras jeruk di atas ayam yang sudah matang, dan ayam pun siap disajikan.



Catatan: Untuk persiapan yang lebih sederhana lagi, Anda bisa juga mengganti oven dengan wajan anti-lengket, dan ‘memanggang’ ayam dengan cara menutup bagian atas wajan. Dengan begini, Anda tidak perlu melalui proses memanaskan oven dan menggunakan aluminium foil.
06:15:00
0 ♥
Pencarian untuk
On Tamu: 1
Ad:
1 Online | 323819